Kamis, 19 Oktober 2023 – Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Tengah berkunjung ke kantor Relawan untuk Orang dan Alam (ROA). Dalam kunjungan yang menarik ini, mereka memberikan sejumlah bantuan hibah berupa alat peraga berbentuk boneka yang menggambarkan spesies-spesies laut terancam punah, seperti ikan paus, ikan hiu, ikan lumba-lumba, penyu, dan gurita.
Bantuan berharga ini diserahkan secara langsung oleh Kepala Bidang Pengelolaan Ruang Laut, Bapak Muh. Edward Yusuf, S.Pi, M.Sc, sebagai bentuk komitmen dari pihak dinas dalam mendukung upaya pelestarian dan konservasi spesies yang terancam punah di wilayah pesisir Balantak.
Sementara itu, Tim ROA yang dalam kunjungannya ke Kecamatan Balantak, akan memanfaatkan boneka-boneka ini untuk mengedukasi anak-anak agar sejak dini mengetahui pentingnya menjaga keberagaman hayati laut, yang memainkan peran kunci dalam keseimbangan ekosistem Bumi. Diharapkan bahwa generasi muda ini nantinya dapat menjadi ujung tombak dalam upaya konservasi dan pelestarian terhadap spesies terancam punah di wilayah pesisir balantak.
Selain boneka, Dinas Kelautan dan Perikanan juga memberikan sejumlah alat permainan puzzle untuk mendukung upaya edukasi.